Kamis, 14 April 2011

Cerita : Dari Sepasang Sendal Masjid

Judul Cerita : Dari Sepasang Sendal Masjid (semoga) Menjadi sepasang kekasih .
Karangan : admin @Teletubbles
Genre : Tinja-Tinjaan
Hari : Jumat 15 April 2011

Jumat lalu , tatkala aku bergerak menuju masjid untuk menunaikan sholat jumat , rasanya tidak jauh berbeda dengan jumat jumat sebelumnya . aku hanya menghabiskan dengan berdiam diri mendengar dengan serius apa yang di ucapkan oleh khatib .
Sepulang dari sholat jumat lalu aku kaget bercampur kaget , kemana sendalku ? dan harus dengan apa aku pulang ?
setelah 15menit aku mencari sendalku , ternyata aku menyangkal bahwa sendal ku di curi oleh orang tak bertanggung jawab . sudahlah ku ikhlaskan saja . Akhirnya aku pulang dengan kaki kosong alias nyeker .

di siang hari yang terik , aku berjalan cepat cepat bahkan seperti orang yang di kejar satpol PP karena aspal yang ku injak begitu sangat teriknya , pada akhirnya aku melihat sesosok wanita yang dulu aku kenal , yap dia adalah wiwid teman TK ku saat kecil , sungguh berbeda dari yang dahulu , dahulu dia sangatlah culun , tapi sekarang ? dia berubah menjadi bidadari yang sangat cantik . lalu tak berapa lama ia menoleh ke arahku dan melihatku dalam kondisi telanjang kaki .
"eh kok elo nyeker sih , sendal lo ilang di masjid ya?"
"iya wid , kasihan banget yak gue hahaha lo sekolah dimana sekarang?"
"di SMA XX , lo dimana ?"
"di SMA XYZ , hahahha yaudah ye gue buru buru nih , ntar kaki gue kapalan lagi"
"eh bentar bentar , mending lo kerumah gue aja , lo gue pinjemin sendal jepit gue deh"
"ah ga ngerepotin nih?"
"engga udah ayo ikut gua" (sambil narik tanganku)
"iyeiyeeee..."

sesampai di rumahnya , aku salim dengan ibunya
" ohh ini toh nak Tony temannya Wiwid waktu TK dulu? sudah tinggi ya kamu sekarang"
"hehehe iya tante ..."
"loh kok kamu ga pake sendal , kenapa memangnya?"
"tadi usai sholat jumat sendal saya hilang tante , mungkin di ambil oleh orang yang tidak bertanggung jawab"
"hahahaha yasudah sabar nak...."
tiba tiba si wiwid nyeletuk ..
"ah elah mama ini malah ngajak ngobrol , Tony boleh aku pinjemin sendal ga mah? kasihan tuh kakinya pada kapalan gitu"
"oh yasudah pinjamkan saja sendalnya"
"terima kasih tantee..."

setelah di pinjami sendal lalu aku berpamitan dengan wiwid dan ibunya
"saya pamit yah tante , esok hari saya akan kembalikan sendal ini"
"oh iyanak hati hati ya di jalan"
"balikin ye sendalnya jangan lu jual"

lalu saya terdiam demi menjaga kesopanan , sementara wiwid terkekeh tertawa gembiranya setelah meledekku .
dalam perjalanan pulang aku tak menyangka ada suatu rasa dalam hati bahwa aku mencintai wiwid , bahwa aku menyayanginya walau hanya sekilas ku melihatnya , sikapnya yang lugu , pintar dan (maaf)cantik membuat hatiku seperti di serang oleh belasan rudal . ah... aku tak boleh mencintai orang yang baru ku temui setelah tidak lama aku tak bertemu dengan dia ...
sesampainya di rumah , aku mencuci sendal yang dia pinjamkan , anggap saja ini balasan sebagai ucapan terima kasih dariku untuk wiwid karena telah meminjamkan sendalnya untukku .

Keesokan harinya , aku berniat untuk mengembalikan sendal yang ia pinjamkan , namun aku urungkan tetapi aku tetap datang ke rumahnya , dengan alasan ingin mengembalikan sendal , padahal aku sengaja meninggalkannya di rumahku . sesampai di depan rumahnya aku memanggil namanya
"WIWWIIIIDD WIIIWWIIIIIDD ASSALAMUALAIKUMMMMM"
"walaikumsallam"

keluar sesosok wanita yang baru aku lihat kemarin , sangat ku rindukan senyumannya bahkan aku tak sanggup menahan gelak tawa yang ia keluarkan saat kemarin .
"eh tony .. mau balikin sendal ya?"
"EH IYA SENDALNYA KETINGGALAN"
"yeee...yaudah besokbesok aja balikin , cuman sendal ini kok , yaudah maen yok sama gue , gue sendiri di rumah nih , tapi awas jangan macem macem , gue mantan atlit silat waktu SMP"
"hahahhah engga lah , ngapain gue macem-macemin lo , rugi iya untung kaga"
"ah alibi hahaha"

sungguh senang aku rasanya , setelah ia mengajak aku sejenak melihat senyuman dan gelak tawanya kembali . aku sangat bahagia sampai aku rasanya aku menembus berlapis-lapis atmosfer .
dari pagi sampai sore aku hanya menghabiskan waktu dengannya . setelah sore aku pamit dengannya
"eh wid gue pamit ya mau pulang udah sore nih , kapan kapan kita maen lagi , dan anyway besok sendalnya janji gue balikin"
"oh iye iye , janji yaa balikin sendalnya , awas aja kalo engga gue patahin juga tulang lo"
"(wid wid , jangankan tulang gue , hati gue aja udah lo patahin sama senyuman lo itu)..*ngigo"
"eh ngapain ngiggo lo? wahh mikirin apaan lo?"
"ah engga wid yaudah gue balik ya , wassalamualikum..."
"walaikumsallam...."

perjalanan pulang aku berfikir bahwa rasa cinta yang timbul kemarin bukan menghilang , bahkan semakin mempekati hatiku ini , tak bisa aku pungkiri . aku benar benar mencintainya
keesokan harinya aku bertemu dengannya dan mengembalikan sendalnya , namun hanya sebelah kiri yang aku kembalikan.
"eh kok cuman sebelah kiri? yang kanan mana?"
"oh iya ketinggalan lagi"
"ah elu bilang aja mau maen ke rumah gue , gak usah pake alesan gitu lah ton ..."
"(kok lo tau sih wid?) ah engga juga kok"
"hahaha yaudeh temenin gue jalan sore yok"
"oohh yaudah ayooo...."

tatkala ia mengajakku jalan sore aku bagai terbang dengan pegassus menembus langit 7 bidadari dan mengambil 1 bidadarinya yaitu , wiwid .
sungguh aku ingin sekali memegang tangannya tapi tak kuasa aku memegangnya , akhirnya aku memendam saja perasaan ini demi menjaga kesopananku . setelah jalanjalan sore kami berpisah di persimpangan jalan . lalu dia tersenyum sambil melambaikan tangannya di tengah sinar sunset yang masih setia menyinari bumi sampai akhir .
sampai di rumah , aku berfikir bahwa aku tidaklah pantas menjadi pengisi hatinya . akhirnya aku memutuskan untuk memendam saja perasaan ini .
keesokan harinya aku mengembalikan sendalnya yang sebelah kanan , dengan harapan aku masih bisa bermain dan bersenda gurau bersamanya , selamanya walau harus aku pendam rasa ini . semoga ia lekas tahu tentang apa yang ku rasa .

8:59 AM
-thank you

6 komentar:

  1. wah teletubbles jatuh cinta
    hehe
    ayolah rebut kembali sandal itu bersama cintanya si wiwid..
    Ini kisah nyata gak sih?

    *salam kenal. blogmu asik nih

    BalasHapus
  2. di bumbui sedikit cerita khayalan :D

    BalasHapus
  3. tembak biii! dia juga menunjukan tanda suka ke lu :D

    BalasHapus

komen yang bener , awas aje ngasal .